Diki Kurniawan Juara 1 Lomba Pidato di Acara MTTD se eks-Karesidenan Besuki |
Alhamdulillah, SMP Muhammadiyah 1 Jember kembali menorehkan prestasi cemerlang dalam event Muslim Teenager Talent Day (MTTD) se- eks Karesidenan Besuki di Bondowoso pada Sabtu (25/2/2017) lalu. Lomba ini diselenggarakan untuk jenjang SD/MI serta SMP/MTs.
Kali ini Diki Kurniawan siswa Kelas VII SMP Muhammadiyah 1 Jember menjadi juara 1 lomba Pidato yang diselenggarakan oleh Ma’had Al-Irsyad Al-Islamiyah Bondowoso itu. Atas prestasinya menjadi juara, Diki yang merupakan anak asuh Panti Asuhan ini berhak mendapatkan medali, trofi serta uang pembinaan.
SMP Muhammadiyah 1 Jember mengirimkan 5 orang siswa untuk mengikuti lomba yang terdiri dari 3 kategori tersebut, yaitu Lomba Tahfidzul Qur’an Juz 30, Lomba Tilawah, serta Lomba Pidato dalam Bahasa Indonesia.
Menurut Nuriyanah, guru yang bertugas menjadi pendamping serta pembina lomba ini menyatakan bahwa kemenangan ini tentu saja disyukuri oleh pihak sekolah, selain itu juga membawa nama baik lembaga SMP Muhammadiyah 1 Jember yang notabene adalah lembaga Islam.
“Kita berharap kepada Allah SwT bahwa kedepannya di setiap event yang kami ikuti akan menjadi yang terbaik bukan hanya menjadi pemenang, karena pemenang itu terkesan ada yang dikalahkan,” pungkas Nuriyanah.
Foto & laporan : Maghfur