Selamat Datang di Laman JemberMu.com - Portal Resmi Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kab. Jember

Nurul Husna Luncurkan Program Wakaf Syawal untuk Penyelesaian Gedung Layanan Sosial



JemberMu.com – Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Muhammadiyah Children Center Nurul Husna Jember terus berupaya menghadirkan layanan sosial yang lebih maju. Melanjutkan semangat berbagi di bulan Ramadhan 1446 Hijriyah, lembaga ini meluncurkan Program Wakaf Syawal bertepatan dengan Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriyah, Senin (31/03/2025). Program ini mengusung tagline "Bangun Masa Depan Yatim Dhuafa yang Unggul, Mandiri, dan Berkemajuan" dengan tujuan menyelesaikan pembangunan gedung kantor layanan sosial.

Ketua Badan Pimpinan Harian LKSA Nurul Husna Jember, Dodik Gitiarno, menjelaskan bahwa inisiatif ini merupakan kelanjutan dari semangat berbagi di bulan Ramadhan.

"Setelah bulan suci penuh keberkahan, kini saatnya kita melanjutkan amal dengan berwakaf demi masa depan anak-anak yatim dan dhuafa. Gedung ini nantinya akan menjadi pusat layanan yang lebih optimal bagi mereka," ujarnya.

Gedung kantor layanan sosial ini dirancang sebagai pusat pembinaan, edukasi, administrasi, serta pelayanan kesejahteraan bagi anak-anak penerima manfaat LKSA Nurul Husna. Dengan fasilitas yang lebih baik, diharapkan program pendampingan dan pemberdayaan dapat berjalan lebih maksimal.

Masyarakat yang ingin berkontribusi dalam Program Wakaf Syawal dapat menyalurkan donasi melalui rekening resmi yang telah disediakan oleh LKSA Nurul Husna.

"Setiap donasi yang diberikan akan menjadi amal jariyah yang terus mengalir manfaatnya," tambah Dodik Gitiarno.

Untuk informasi lebih lanjut atau konfirmasi donasi, masyarakat dapat menghubungi kontak resmi LKSA Nurul Husna melalui WhatsApp di 0858-5214-4991.

Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, LKSA Nurul Husna mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi dalam mewujudkan layanan sosial yang lebih maju bagi anak-anak yatim dan dhuafa binaannya.